LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Danramil 1508-05/Daruba Awasi Dan Dampingi Pelaksanaan Vaksinasi Serta Pembagian BST Pada Warga

Selasa, 10 Agustus 2021 | 8:23 pm
Reporter: WP
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 532

MOROTAI, Liputan-Malut.com – Danrami 1508-05/Daruba Mayor Inf I Putu Artana Jaya sekaligus Ketua Satgas Terpadu Covid-19 Kab. Pulau Morotai, yang didampingi Kasatpol PP Pulau Morotai Yanto Ghani, Camat Mortim Isra Barani, Kabag Ops Polres Pulau Morotai AKP Jamaludin, Danpos Sangowo Satgas Pamrahwan Yonarmed 8/105 Tarik Lettu Arh Nanang melaksanakan pengawasan dan pendampingan pelaksanaan Vaksinasi serta pembagian BST kepada masyarakat di Kecamatan Morotai Timur Kabupaten Pulau Morotai, Selasa (10/8/2021)

Danrami 1508-05/Daruba Mayor Inf I Putu Artana Jaya saat di konfirmasi awak media mengatakan, kami pengawasan dan pendampingan terhadap jalannya Tracing dan Vaksin yang dilaksanakan oleh Tim kesehatan di wilayah kerja Puskesmas Sangowo dan Puskesmas Buho-Buho Kecamatan Mortim bertujuan agar kegiatan penyaluran berjalan tertib dan lancar.

“Bersamaan dengan jalannya Tracing dan Vaksin juga dilaksanakan pembagian BST oleh Kantor Pos Daruba untuk warga yang terdampak Covid-19,” ungkapnya.

Ia juga mengatakan, bahwa Kebijakan dari Pemda Morotai untuk mendapatkan BST warga diwajibkan untuk melaksanakan Swab antigen terlebih dahulu untuk menditeksi apakah ada warga yang reaktif atau terkonfirmasi positif terpapar Covid 19.

“Bagi yang tidak terkonfirmasi reaktif atau positif atau pun dinyatakan aman bisa dilanjutkan dengan vaksin,” ujarnya.

Danramil juga mengajak seluruh masyarakat untuk memanfaatkan program vaksinasi dari pemerintah yang sedang dilaksanakan sekarang. Tidak usah takut divaksin, jauhi pikiran negatif tentang vaksin Covid-19. Kita ambil segi positifnya, bahwa pemerintah sudah melakukan hal yang terbaik kepada masyarakat.

“Kepada masyarakat yang sudah divaksin untuk tetap menerapkan selalu protokol kesehatan,” katanya. (WP)

Berita Lainnya

 

© 2020 liputan-malut.com. All Rights Reserved.

Redaksi - Tentang Kami - Pengumuman

Design by