LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Ratusan Masyarakat Terjaring Vaksinasi Mobile di Pelabuhan Habibi Labuha

Senin, 28 Februari 2022 | 5:34 pm
Reporter: Julhaidir Tuahuns
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 804

HALSEL,Liputan-Malut.com- Serbuan vaksinasi mobile yang hari ini memasuki hari ke 5, Kodim 1509/Labuha dan Dinas Kesehatan Kabupaten Halmahera Selatan tetap menggelar Vaksinasi Mobile di pelabuhan pelabuhan, Seperti Pelabuhan Semut Desa Kupal dan Pelabuhan Habibi Desa Labuha, dengan tetap mengerahkan Tim Vaksinasi yang beranggotakan Personil Kodim 1500/Labuha dan Vaksinator UPTD Puskesmas Labuha serta Vaksinator UPTD Puskesmas Gandasuli. Senin (28/02/2022).

Vaksinasi mobile tetap dilakukan dihari libur Isra mi’raj, dengan momentum liburan yang memungkinkan para pelaku perjalanan dari daerah-daerah Kepulauan sekitaran Kabupaten Halmahera Selatan melakukan liburan di kawasan Pulau Bacan.

Setiba dipelabuhan, personil gabungan langsung melakukan pemeriksaan kartu Vaksinasi, dan didapatkan beberapa orang yang tidak pernah melakukan vaksinasi baik dosis 1, dosis 2 maupun Booster, Tim vaksinasi mobile pun mengarahkan para pelaku perjalanan untuk divaksinasi yang telah siap di masing-masing pelabuhan,

Sementara itu Ketua Tim Vaksinasi mobile Pelabuhan Habibi Kapten Inf Agar Galela yang juga menjabat sebagai Danramil 1509-01/Bacan Mengatakan, Vaksinasi mobile yang menyasar para pelaku perjalanan, dengan ada Momen Hari Libur Isra mi’raj, Para pelaku perjalan yang datang dari pulau pulau sekitar pulau Bacan yang berdatangan menuju Pulau Bacan, jadi Kita langsung melakukan pemeriksaan Kartu Vaksinasi, jika ada yang belum, maka Tim vaksinasi mobile langsung mengarahkan ke lokasi Vaksinasi yang telah disiapkan dipelabuhan,

Sambung Kapten Inf Aga Galela, sebelum divaksinasi kita juga menjelaskan pentingnya vaksinasi, dihadapkan pandemi Covid 19 yang telah menjadi momok ketakutan kita semua, maka dengan itu kami tetap melakukan Vaksinasi secara mobile meskipun itu Hari Libur, saya juga ucapkan terimakasih atas beberapa masyarakat Bacan yang telah ikut melakukan Vaksinasi secara sadar akan pentingnya Vaksin,

Lanjut Kapten Inf Aga Galela, ayoo kita kita ajak Saudara, dan Keluarga yang belum melakukan vaksinasi, untuk ikut melakukan vaksinasi, pandemi Covid 19 kita lawan dengan protokol kesehatan yang ketat dan Vaksinasi. Tutup Kapten Inf Aga Galela,

Vaksinasi mobile telah menjaring ratusan Masyarakat umum untuk dilakukan Vaksinasi, yang ditemukan oleh Tim Vaksinasi,” (Jul)

Berita Lainnya

© 2020 liputan-malut.com. All Rights Reserved.

Redaksi - Tentang Kami - Pengumuman

Design by Velocity Developer