LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Gelar Rapat Evaluasi Kinerja, Bupati Halsel Umumkan 2 Camat Dan 3 Kepala Puskesmas Terbaik Dapat Reward Umroh Gratis Tahun Depan

Selasa, 30 Mei 2023 | 1:37 pm
Reporter:
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 1777

HALSEL,Liputan-Malut.com- Untuk lebih memaksimalkan pelayanan terhadap masyarakat, Bupati Usman Sidik menggelar rapat dengan 30 Camat dan 30 Kepala Puskesmas dalam wilayah Kabupaten Halmahera Selatan. 

Rapat evaluasi kinerja seluruh Camat dan Kapus dilingkup Pemerintah Kabupaten Halmahera Selatan di pimpin oleh Bupati didampingi Sekretaris Daerah, Saiful Turuy, Kadis Kesehatan Asiyah Hasyim, para Asisten, Senin (29/005/2023) di ruang Paripurna DPRD Halsel. 

Dalam rapat tersebut Bupati Usman Sidik menyampaikan amanah kepada Camat dan Kepala Puskesma agar lebih meningkatkan kinerja dan pelayanan terbaik kepada masyarakat. 

“Camat sekarang sudah dihargai karena saya telah melimpahkan sebagian kewenangan kepada para Camat, kedepan juga ada penambahan biaya operasional maka saya meminta kepada camat agar segera memasukan laporan analisa atau pelaporan tindak lanjut pelaksanaan pelimpahan kewenangannya,”pungkas Usman Sidik 

Ia menambakan, evaluasi hari ini sekaligus mengumumkan hasil kinerja para camat dan kapus serta sistem pelaporan terbaik. “Camat dan Kapus yang punya penilaian terbaik diberikan berikan hadiah atau reword Umroh gratis dari Pemerintah Kabupaten Halmahera Selatan di tahun depan,”tandas Bupati disambut tepukan tangan dari seluruh Camat dan Kepala Puskesmas.

Diketahui, Camat dengan sistem pelaporan terbaik jatuh pada Camat Kecamatan Bacan, Ibnul Mubarak Iskandar Alam dan Camat berkinerja terbaik diperoleh Camat Kecamatan Bacan Selatan, Asrul Hasan, Sementara untuk Puskesmas dengan pelayanan terbaik diberikan kepada Puskesmas Madopolo Obi Utara Puskesmas, Mataketen Makian Barat dan Puskesmas Yaba Bacan Barat Utara. (Red)

Berita Lainnya

 

© 2020 liputan-malut.com. All Rights Reserved.

Redaksi - Tentang Kami - Pengumuman

Design by