LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Diduga Tenteng SKPD Untuk Misi Politik, Pemuda & Mahasiswa Tolak Kedatangan Bassam Kasuba di Pulau Makian 

Jumat, 9 Februari 2024 | 10:40 pm
Reporter: Julhaidir tuahuns
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 536

HALSEL,Liputan-Malut.com- Pemuda dan mahasiswa Kecamatan Pulau Makian nyatakan sikap tolak kedatangan Bupati Kabupaten Halmahera Selatan Hasan Ali Bassam Kasuba yang rencana besok Sabtu (10/02/2024) melaksanakan kunjungan kerja di Kecamatan pulau kenari tersebut. 

Penolakan kehadiran Bassam Kasuba di Kecamatan Pulau makian lantaran sejumlah pekerjaan milik Pemda Halsel dinilai gagal. Birokrasi Pemkab Halsel di bawah Kepemimpinan Bassam Kasuba di duga kuat mengintervensi proses Pemilihan Legislatif melalui sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD),”Tegas Sandi Usman koordinator pemuda dan mahasiswa gerakan penolakan Bassam Kasuba Jumat (09/02/2024).

Kepada media ini Jumat, 09 Februari 2024, Kordinator Lapangan Insial SU  mewakili gerakan penolakan Bassam Kasuba di Kecamatan Pulau Makian menjelaskan sejumlah alasan penolakan atas kedatangan Bassam Kasuba di pulau makian

Alasan penolakan terhadap kedatangan Bassam di Pulau Makian karena sejauh ini sejumlah pekerjaan di kecamatan Pulau makian baik itu pembangunan rumah sakit pratama maupun pekerjaan jalan yang menjadi tanggung jawab Pemda Halsel telah gagal dan tidak ada perhatian khusus” Kesalnya 

“Tujuan penolakan kami terhadap Bassam Kasuba di pulau makian ini agar segera mencopot Kepala Dinas Kesehatan Asia Hasyim dan Kepala Dinas PUPR, Ikbal Mustafa karena gagal dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawab” Jelasnya.

Menurut mereka, kedatangan Bassam Kasuba diduga sarat dengan kepentingan Legislatif dan Pemilihan Presiden, sementara sejumlah pembangunan di Pulau Makian terbengkalai  yang tidak di perhatikan oleh Pemda Halsel,”Cecarnya.

Kehadiran Bassam Kasuba diduga sarat dengan kepentingan pemilihan Legislatif dan Pilpres, sejumlah SKPD pun diduga di arahkan untuk mengintervensi dalam kepentingan legislatif, baik melalui DPMD yang di duga mengarahkan sejumlah Kepala Desa dan perangkat Desa, maupun Dinas Pendidikan yang mengarahkan Kepala Sekolah untuk memenangkan partai tertentu” 

“Olehnya itu dengan tegas kami menolak kedatangan Bupati Halmahera Selatan Bassam Kasuba di Kecamatan Pulau Makian” Tambahnya.

Hingga berita ini di tayang masih dalam upaya menghubungi protokol Bupati Halmahera Selatan terkait kebenaran jadwal kunjungan ke Kecamatan Pulau Makian” (jul/red)

Berita Lainnya

 

© 2020 liputan-malut.com. All Rights Reserved.

Redaksi - Tentang Kami - Pengumuman

Design by