LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Pemkab Kepsul Salurkan Bantuan Pada Warga Terkena Banjir

Senin, 6 Juli 2020 | 1:31 am
Reporter: Rismit Theapon
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 575

SANANA,Liputan-Malut.com- Hujan deras dan banjir bandang khususnya di wilayah Pulau Mangoli Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) Kemarin mengakibatkan puluhan warga di Desa Waitina dan Desa Mangoli terpaksa harus mengungsi akibat rumahnya terdam air bercampur lumpur serta rusak mendapat perhatian dari  Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul).

Melalui Dinas Sosial dan sejumlah satuan kerja perangkat Daerah (SKPD) Kepsul mulai meyalurkan bantuan kepada warga yang menjadi koraban bencala alam banjir bandang serta bertindak membersihkan rumah warga yang penuh dengan lumpur.

“Kami dari Dinas Sosial dan sejumlah SKPD telah menyalurkan bantuan berupa selimut, beras, gula, mie instant kepada para korban bencana. Bantuan tersebut diterima langsung oleh para korban bencana,”kata Kadis Sosial Rivai Apin Masuku, Minggu (5/7/2020).

Bantuan kemanusiaan yang diberikan Pemda Kepsul itu, Kadis sosial Rifai Apin Masuku berhadap dapat membantu kebutuhan para korban yang telah terdampak bencana di Desa Waitina dan Desa Mangoli.

“Semoga dengan adanya bantuan ini, dapat membantu para korban bencana untuk sementara dan memastikan ketersediaan makanan untuk para korban terdampak bencana,”tutupnya. (rt)

Berita Lainnya

 

© 2020 liputan-malut.com. All Rights Reserved.

Redaksi - Tentang Kami - Pengumuman

Design by