LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Tangkis Opini Liar Ketua HMI Cabang Sanana Ikut Suntikan Vaksin

Minggu, 7 Februari 2021 | 8:56 am
Reporter: Rismit Theapon
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 552
Ketua HMI Cabang Sanana Usman Buamona ikut suntikan vaksin (foto Rismit Theapon Liputanmalut)

SANANA,Liputan-Malut.com Ketua Himpunan Pelajar Mahasiswa Islam Indonesia (HMI) Cabang Sanana Usman Buamona adalah salah satu peserta dari 36 orang yang ikut dalam pencanangan suntikan vaksin yang dilaksanakan Pemkab Kepsul dipusatkan di Istanah Daerah Desa Fagudu Kecamatan Sanana Sabtu (6/2/2021).

Usman mengatakan, awal distribusi vaksin Sinovac di Kepsul dirinya merasa cemas bahkan menolak untuk divaksin dalam rapat koordinasi bersama Forkopimda.

“Saya sendiri adalah orang yang paling cemas ketika mendengar kabar vaksin sudah terdistribusi ke sula dan saya juga merupakan salah satu peserta yang menolak untuk di vaksin dalam Rakor bersama unsur Forkopimda”,ujarnya.

Kendati demikian menurut Usman, setelah menerima undangan pencanangan vaksin Covid-19 atas kesediaan untuk di vaksin. Usman mengatakan telah siap untuk di vaksin, tujuannya ingin menangkis opini-opini liar yang beredar di media sosial terkait vaksin Sinovac, bahkan pascah dirinya di vaksin tidak ada reaksi apa apa, namun ia mengaku sesuai keterangan dokter  gejala bisa timbul setelah beberapa Minggu kedepan,”jelas Usman.

Sebagaimana diketahui untuk Kabupaten Kepulauan Sula, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 sebanyak 520 orang diantaranya tenaga kesehatan, ditambah 10 orang pimpinan tokoh Daerah yang terdiri dari unsur pejabat publik yang memenuhi syarat kriteria untuk divaksinasi. (Mit)

Berita Lainnya