LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Satgas Yonarmed 9 Kostrad Peroleh Senjata Dari Warga di Hari Kesaktian Pancasila

Senin, 1 Juni 2020 | 3:55 pm
Reporter: Pemred
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 502

TERNATE,Liputan-Malut.com- Tepat 1 Juni 2020 Hari Lahir Pancasila ke 75 dan disaat bersamaan Satgas Yonarmed 9 Kostrad melaksanakan perintah yaitu menyaksikan live Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia.

Dalam suasana Pidato Kenegaraan kali ini berbeda dari biasanya karena Indonesia saat ini sedang berada di tengah wabah dan bencana non alam. Dalam kondisi seperti ini Satgas Yonarmed 9 tetap melaksanakan operasinya di wilayah Maluku Utara. Kegiatan Pembinaan Teritorial terus berlangsung tanpa mengenal hambatan apapun. 

Kerja keras itupun tak sia-sia. Satgas Yonarmed 9 berhasil memperoleh senjata api rakitan yang diserahkan oleh masyarakat melalui pos-pos jajaran Satgas Yonarmed 9. Hal ini dijelaskan oleh Komandan Satgas Yonarmed 9 Kostrad, Mayor Arm Andi Achmad Afandi dalam rilis resminya yang dikeluarkan di Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara (1/6/2020).

Dalam rilis tersebut dijelaskan bahwa Satgas Yonarmed 9 telah berhasil mendapatkan 5 pucuk senjata api rakitan berkaliber 5,56 mm dan 7,62 mm. Senjata tersebut diterima dari 5 warga desa yang berada di sekitar Pos 1 Dama, Desa Dama, Kec. Loloda Kepulauan, Halmahera Utara, Pos Kalan Toboko Kelurahan Toboko, Kecamatan Ternate Selatan, Kota Ternate, Pos 2 Soatobaru SSK I, Desa Soatobaru Kec. Galela Barat Kabupaten Halmahera Utara, Pos 6 Sangowo SSK I, Kec. Morotai Timur, Pulau Morotai dan Pos Koki SSK IV Dofa, Desa Dofa, Kecamatan Mangoli Barat, Kabupaten Kepulauan Sula,  selanjutnya senjata api ini akan diserahkan ke Pos Kotis Satgas Yonarmed 9 Kostrad yang berada di Tobelo.

Dari keterangan yang diberikan pihak yang menyerahkan senjata ini disimpan dengan tujuan untuk menjaga keluarga mereka apabila kerusuhan seperti pada tahun 1999 sampai 2001 kembali terjadi. Senjata ini berhasil diperoleh Satgas Yonarmed 9 Kostrad merupakan hasil dari pendekatan personel Satgas Yonarmed 9 Kostrad dengan masyarakat setempat.

Perolehan senjata ini merupakan bukti bahwa masyarakat wilayah Maluku Utara masih mencintai NKRI sekaligus bukti bahwa Satgas Yonarmed 9 Kostrad melaksanakan dengan tugas dengan sangat baik.

Komandan Kolakops Brigjen TNI Dr. C A Sopamena.S.I.P,.M.Si. mengatakan dengan kehadiran Satgas Yonarmed 9 diharapkan dapat mengurangi jumlah penyebaran senjata api ilegal yang berada di masyarakat. Berkurangnya penyebaran senjata api meningkatkan keamanan yang berada di wilayah Maluku Utara. (Red/Penrem152).

Berita Lainnya

It seems we can’t find what you’re looking for. Perhaps searching can help.

 

© 2020 liputan-malut.com. All Rights Reserved.

Redaksi - Tentang Kami - Pengumuman

Design by