LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Bantu Petani Menamam Padi, Babinsa Koramil 1508-03/Kao Turun Ke Sawah Wujud Peduli Wilayah Binaan

Rabu, 11 Oktober 2023 | 9:46 pm
Reporter:
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 247

HALUT, Liputan-Malut.com – Menerapkan Komunikasi sosial yang baik dan menjadi contoh dan mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya, menjadi acuan para Babinsa untuk berperan meningkatkan kesejahteraan masyarakat wilayah binaanya. Berkaitan dengan hal tersebut, Sertu Jumono bersama kelompok tani setempat menanaman padi di Desa Wonosari Kecamatan Kao Barat Kabupaten Halmahera Utara, Rabu (11/10/2023).

Babinsa Sertu Jumono mengatakan, tujuan dari pendampingan ini yaitu merupakan upaya untuk mempercepat masa tanam dan bentuk kepedulian TNI, khususnya Koramil 1508-03/Kao, hal ini dilakukan guna membantu Pemerintah Daerah sebagai salah satu wujud nyata di lapangan dalam menyukseskan ketahanan pangan di Kabupaten Halmahera Utara.

Lanjut dikatakan, kami turun di sawah untuk membantu dengan harapan dapat memberikan motivasi dan nilai positif bagi petani agar lebih bersemangat dalam bekerja guna meningkatkan ketahanan pangan.

“Salah satu upayanya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa binaannya yaitu ikut andil dalam setiap kegiatan. “Dengan ikut menjadi bagian dari masyarakat saya yakin kesejahteraan akan mudah diraih,” tuturnya.

Sementara itu, Danramil 1508-03/Kao Lettu Inf Frans Komea mengatakan, pendampingan kepada kelompok tani merupakan kegiatan rutin, yang merupakan tugas sebagai aparat kewilayahan, dengan membantu para petani dalam hal pertanian.

“Kegiatan tanam padi yang dikerjakan oleh Babinsa merupakan wujud kemanunggalan TNI bersama rakyat,” katanya. (Willy)

Berita Lainnya

It seems we can’t find what you’re looking for. Perhaps searching can help.