LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Sekda Halut Letakan Batu Pemula Pembangunan Rumdis Pimpinan DPRD Halut

Selasa, 11 Oktober 2022 | 11:00 am
Reporter: Willy Parton
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 436

HALUT, Liputan-Malut.com – Rumah Dinas (Rumdis) jabatan pimpinan DPRD Kabupaten Halmahera Utara di bangun di lokasi perkantoran tepatnya berdamping dengan Rumdis Sekretaris Daerah (Sekda) di desa Gamsungi Kecamatan Tobelo yang dilaksanakan pada Senin (10/10/2022) sekitar pukul 10.05 Wit lewat peletakan batu pemula.

Dalam peletakan batu pertama ini sendiri dilakukan langsung Sekda Halut Drs. Erasmus J. Papilaya, MTP mewakili Bupati Halut, serta dihadiri Ketua DPRD Halut Janlis Gehenua Kitong, Kasdim 1508/Tobelo Mayor Inf. Rusmin Nuryadin, Para Asisten Setda Halut, Staf Ahli Bupati dan Pimpinan OPD, Para Wakil Ketua DPRD beserta anggota DPRD Halut dan para Direktur Kontraktor CV Pelangi Halmahera dan Mega Diajaya kontruksi.

Ketua DPRD Halut Janlis Gehenua Kitong menyebutkan bahwa Kabupaten Halmahera Utara terbentuk pada tahun 2003 sedangkan eksistensi DPRD lahir pada pemilihan umum tahun 2004, dimana tanpa terasa, saat ini Kabupaten Halmahera Utara telah berusia 19 Tahun, dan lembaga DPRD telah memasuki usia ke 18 Tahun. Dalam berpemerintahan selama kurang lebih 6 tahun, daerah ini telah membangun infrastruktur pemerintahan, yakni Kantor Bupati dan sejumlah Kantor pemerintah lainnya, dan di tahun 2012 atau tepatnya di masa keanggotaan DPRD Kabupaten Halmahera Utara periode 2009 – 2014, daerah ini juga berhasil membangun Kantor DPRD. Selain itu, daerah ini juga telah memiliki Rumah Dinas Bupati, Wakil Bupati dan Sekretaris Daerah yang terletak di kawasan pemerintahan.

“Kita patut bersyukur, karena secara bertahap, Pemerintah Daerah telah menyediakan segala fasilitas untuk menunjang kelancaran aktifitas pemerintahan di daerah ini. Di tahun ini, DPRD telah menganggarkan pembangunan 3 unit Rumah Dinas Pimpinan DPRD yang bersumber dari dana APBD Kabupaten Halmahera Utara Tahun 2022, dan Saat ini proses pembangunan mulai dilaksanakan oleh CV. Pelangi Halmahera dan CV. Mega Copole Ray, yang diawali dengan prosesi Peletakan Batu Pertama Pembangunan Rumah Dinas Pimpinan DPRD Kabupaten Halmahera Utara yang kita laksanakan hari ini,” jelasnya.

Begitupun, Sekda saat menyampaikan sambutan mewakili Bupati menyebutkan saat ini ada dua penataan dalam berpemerintahan yakni yang pertama penataan infrastruktur dan di mulai dengan rumah jabatan DPRD dan Kedepan akan ada rumah jabatan anggota DPRD dimana DPRD dan pemerintah antara lembaga eksekutif dan yudikatif merupakan bagian yang tak terpisahkan sehingga dirasa pembangunan ini berlanjut akan ada nikmatnya, menata membangun secara bersama-sama.

Ditambahkannya, bahwa penataan kawasan Pemerintahan merupakan tanggungjawab bersama sehingga apa yang dilakukan dengan peletakan batu pertama rumdis pimpinan DPRD merupakan sebuah kebersamaan perhatian membangun daerah ini sesuai regulasi dimana eksekutif dan legislatif tidak dapat dipisahkan dalam pengembangan daerah Ini. (Willy)

Berita Lainnya

 

© 2020 liputan-malut.com. All Rights Reserved.

Redaksi - Tentang Kami - Pengumuman

Design by