HALUT, Liputan-Malut.com – Dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi dan menjaga sinergitas, jajaran TNI-Polri bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) melaksanakan Sholat Jumat bersama di Masjid An-Nur, Jalan. Pemerintahan, Desa MKCM, Kecamatan. Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara, Jumat (28/03/2025).
Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Bupati Halut Dr. Hi. Kasman, Kapolres Halut Kapolres Halut AKBP. Faidil Zikri, S.H., S.I.K., Dandim 1508/Tobelo Letkol Inf Alex Donald Maritua Lumban Gaol, S.E., M.M., Para Perwira staf Kodim 1508/Tobelo, Para PJU Polres Halut, Para Personil Kodim 1508/Tobelo, Para Personil polres Halut. Selain sebagai bentuk ibadah rutin, kegiatan ini bertujuan memperkuat kebersamaan, menjaga solidaritas, serta membangun komunikasi yang harmonis di antara aparat keamanan dan pemerintah daerah.
Wakil Bupati Halut Dr. Hi. Kasman menyampaikan bahwa melalui kegiatan ini diharapkan hubungan antara TNI-Polri dan Forkopimda semakin solid dalam menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat.
“Melalui Sholat Jumat bersama ini, kami ingin menunjukkan komitmen menjaga persatuan dan menjalin hubungan baik di semua lini. Sinergi ini penting dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ujar Wakil Bupati.
Selain pelaksanaan Sholat Jumat, Dandim 1508/Tobelo, Kapolres Halut serta Forkompimda juga menyempatkan waktu dengan silaturahmi dan diskusi ringan terkait situasi kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) di wilayah Halmahera Utara.
Masyarakat yang hadir di masjid menyambut baik kegiatan ini dan berharap hubungan erat antar lembaga dapat terus terjaga demi menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
Kegiatan Sholat Jumat bersama ini merupakan bagian dari upaya membangun kebersamaan, memperkuat sinergi, serta menunjukkan kehadiran aparat keamanan yang dekat dengan masyarakat. (Willy)