LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Kuker Ke Ganebarat Utara, Kapolres Tegaskan Ke Polsek Selalu Menjaga Silaturahmi Dengan Masyarakat

Jumat, 12 Februari 2021 | 6:52 am
Reporter: Julhaidir tuahuns
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 816
Kapolres Halsel Kunjungan Kerja Ke Ganebarat Utara

HALSEL,Liputanmalut.com Kapolres Kabupaten Halmahera Selatan AKBP Muhammad Irvan SIK bersama istri Nita Irvan selaku Ketua Cabang Bayangkari Halsel bersama rombongan melakukanĀ  kunjungan kerja ke Polsek Kecamatan Gane Barat disertai dengan pengecekan kampung tangguh di Desa Dolik, Kamis (11/02/2021).

Kapolres Halsel Dalam arahannya kepada anggota Polsek Gane barat agar tetap bersyukur dengan apa yang telah kita miliki saat ini, karena masih banyak orang di luar sana yang bercita-cita menjadi anggota polri tetapi tidak tercapai, ia juga menghimbau
kepada anggota Polsek agar kompak dan saling mendukung, serta bekerja sama dengan Kapolsek dalam pelaksanaan tugas sehari-hari, serta selalu menjaga silaturahmi dengan masyarakat.

“Setiap anggota harus selalu beribadah kepada Tuhan yang Maha Kuasa, karena apa yang kita dapatkan saat ini adalah pemberian Tuhan yang Maha Kuasa yang harus kita syukuri,” imbaunya.

Mengakhiri arahannya, Kapolres menyampaikan ucapan terimakasi kepada Team Satgas Covid yang ada di Kecamatan Gane Barat Utara, terkait kunjungannya keĀ  Desa Dolik dalam rangka pengecekan secara langsung kesiapan Desa Dolik dalam mengikuti lomba kampung tangguh, dalam lomba kampung tangguh nanti ada beberapa kriteria yang menjadi penilaian yakni, Ketahanan Pangan, keamanan, Prokes kesehatan dan Pendidikan,” jelas Kapolres.

Turut Hadir dalam Kegiatan tersebut, Kapolres Halsel AKBP Muhammad Irvan SIK, Kabak Sumda AKP. Subhan, Kasat Reskrim AKP Said Aslam SIK, Kasat Sabara AKP TAMRIN, Kasat Lantas Polres Halsel IPTU Rachman Ashari S.T.K,S.I.K, Kapolsek Gane Barat IPDA. Rizal Muhammad S.Trk, Camat Gane barat Jamal Ishak, Sekertaris Desa Saketa Hi. Muhlis Abd.Fatah, Yang Mewakili Danramil Saketa Serda Kilab Husen, Pers Polsek Gane barat dan Ibu Bayangkari,”
(Jul/red)

Berita Lainnya